Kami menuntut yang pertama Polres Pulau Morotai secepat mungkin mengeluarkan hasil autopsi almarhum La Antoro
Orator Aksi
Daruba, Maluku Utara- Pihak keluarga yang dimotori aktivis PMII Cabang Pulau Morotai menggeruduk Mapolres Pulau Morotai pada Senin (21/8/2023), meminta agar polisi segera mengumumkan hasil autopsi penyebab kematian La Antoro, tukang bentor asal Desa Daruba, Kecamatan Morotai Selatan
Diketahui, pria paruh baya berumur 54 tahun itu ditemukan tewas pada Minggu 16 Juli 2023 lalu di pantai wisata Army Dock, Desa Darame.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekretaris Umum PMII Cabang Pulau Morotai, Fahri Sibua dalam orasinya mengatakan sampai saat ini, polisi belum mengungkapkan penyebab kematian La Antoro. Padahal kasus ini sudah dalam tahap penyidikan.
“Ada kejanggalan ketika korban di visum, hasil tes tersebut tidak diperlihatkan oleh Polres Morotai kepada keluarga korban dengan alasan hasil visum tersebut merupakan data privasi polisi yang tak boleh dipublikasikan. Anehnya lagi, hasil autopsi itu sudah hampir memasuki waktu satu bulan, namun belum juga diungkap polisi,” kata Fahri.
Halaman : 1 2 Selanjutnya