Sukses Come Back di Kandang Persebaya, Coach Imran Bongkar Strategi Permainan Malut United

- Editor

Sabtu, 18 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatih Malut United Imran Nuhumarury dan official tim saat konferensi pers usai laga Malut United vs Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (17/01/2025).

Pelatih Malut United Imran Nuhumarury dan official tim saat konferensi pers usai laga Malut United vs Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (17/01/2025).

Ternate, Maluku Utara – Pelatih Malut United Imran Nahumarury memuji permainan anak asuhnya saat menang 2-0 dalam laga tandang melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (17/01/2025).

“Pemain tampil luar biasa dan menjalankan game plan dengan baik. Persebaya bukan tim yang mudah dikalahkan. Untuk itu kemenangan ini kami persembahkan untuk masyarakat Maluku Utara dan seluruh pendukung Malut United,” kata Imran dalam konferensi pers usai pertandingan. 

Menurut Imran, kemenangan di kandang Persebaya terjadi berkat kemauan dan kerja keras para pemain. Perjuangan Manahati Lestusen cs membuat Persebaya menelan kekalahan pertama kali di kandang Gelora Bung Tomo BRI Liga 1 di musim ini. “Saya berbicara kepada pemain di ruang ganti saat turun minum bahwa hal terpenting adalah kemauan untuk berlari dan keberanian saat duel di lapangan,” ujar pelatih yang akrab disapa coach Im. 

Selain kemauan dan keberanian, para pemain turut dibekali perbendaharaan game plan yang dibuat khusus untuk melawan Persebaya. Tim pelatih telah menyiapkan beberapa strategi berbeda di sesi latihan. “Karena melawan Persebaya tidak bisa hanya memakai satu game plan,” kata Imran.

Penyesuaian posisi pemain pun dilakukan oleh tim pelatih guna memaksimalkan rencana yang sudah disusun. Adriano Castanheira yang biasanya bermain sebagai winger, berganti posisi dan mengisi peran nomor 10.

BACA JUGA  Ingin Selamatkan Karts Sagea, Warganet Buat Petisi ke Menteri ESDM

Alhasil, Malut United mampu menciptakan banyak peluang yang terwujud dengan catatan 17 tembakan dan 8 on target. Pemain debutan Ahmad Wadil turut andil menciptakan peluang dengan tembakan yang mengenai mistar gawang lawan. 

Sementara, Persebaya memiliki statistik 5 tembakan tepat sasaran dari 10 kali percobaan.

Berita Terkait

Satu Pejabat Dinas PUPR Taliabu Berpotensi jadi Tersangka Dugaan Korupsi MCK Fiktif
Kapolres Halteng Pimpin Sertijab PJU, Bondan Manikotomo Jabat Kasat Reskrim
Tersangka Kasus Mami Wagub Belum Diekspos, Kejati Malut Akui Punya Rencana
Usut Dugaan Korupsi Kapal Billfish, Kejati Malut Periksa Terpidana Suap AGK Ridwan Arsan
Soal Prosedur Penyaluran Dana Hibah, Komisi I Minta Penjelasan Kesbangpol Halsel
Pesta Miras, 2 Pemuda di Halmahera Tengah Terlibat Duel Maut 
Tingkatkan PAD, Walikota Ternate Berencana Bikin Evaluasi 2 Kali Dalam Sebulan
Minta Keterangan GPM Sula Terkait Kasus Korupsi BTT, Begini Penjelasan Kejati Malut
Berita ini 167 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 21:24 WIT

Satu Pejabat Dinas PUPR Taliabu Berpotensi jadi Tersangka Dugaan Korupsi MCK Fiktif

Sabtu, 15 Februari 2025 - 21:14 WIT

Kapolres Halteng Pimpin Sertijab PJU, Bondan Manikotomo Jabat Kasat Reskrim

Sabtu, 15 Februari 2025 - 21:09 WIT

Tersangka Kasus Mami Wagub Belum Diekspos, Kejati Malut Akui Punya Rencana

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:13 WIT

Usut Dugaan Korupsi Kapal Billfish, Kejati Malut Periksa Terpidana Suap AGK Ridwan Arsan

Jumat, 14 Februari 2025 - 20:53 WIT

Pesta Miras, 2 Pemuda di Halmahera Tengah Terlibat Duel Maut 

Berita Terbaru

error: Konten diproteksi !!