Daruba, Maluku Utara – Jumlah honorer di Pemkab Pulau Morotai yang mendaftar seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap II tahun 2024, sampai penutupan pada 20 Januari 2025, sebanyak 1.348 orang.
“Untuk jumlah kuota PPPK tahap II yang dibutuhkan ini pakai kuota tahap I. Misalnya teknis berapa, nakes berapa dan guru berapa sehingga jumlahnya 514 orang yang lolos. Tapi formasinya kan pakai yang 1.000 lebih itu,” ungkap Staf Pengembangan SDM BKD Pulau Morotai, Dian Anggriani kepada Haliyora. id, Rabu (22/01/2025).
Sementara, pelaksanaan tes PPPK tahap II akan dilaksanakan pada 17 April sampai 16 Mei 2025.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dian menyebutkan, 1.348 pendaftar PPPK tahap II tahun 2024 itu terbagi dalam tiga formasi yaitu tenaga guru, tenaga Kesehatan (nakes), dan tenaga teknis.
“Formasi guru dengan jumlah pendaftar 74 orang, pendaftar di tenaga teknis 1.204 orang, dan formasi tenaga Kesehatan (Nakes) jumlah pendaftar sebanyak 70 orang,” ungkapnya. (RF/Red)