AGK Lantik 12 Pimpinan SKPD

- Editor

Senin, 16 Maret 2020 - 21:52 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ternate, Haliyora.com

Gubernur Maluku Utara KH. Abdul Gani Kasuba Lc, melantik 12 (dua belas) pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

Upacara Pelantikan dilaksanakan di kediaman Gubernur (eks Hotel Crisant) Kelurahan Takoma, Ternate, Senin (16/03).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelantikan 12 pejabat eselon II itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Nomor: 821.2.22/KEP/JPTP/34/2020 tentang Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama pada lingkup Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

Dua belas pejabat tinggi yng baru dilantik itu adalah : 1. Hj. Musrifah Alhadar (jabatan lama Kabid Perlindungan hak peremuan dan perlindungan anak – jabatan baru sebagai Kadis PPPA). 2. Armin Zakaria (jabatan lama Sekretaris Perhubungan – jabatan baru Kadis Perhubungan). 3. Imam Makhdy Hassan (jabatan lama Kadis Kominfo – jabatan baru Kadis Pendidikan dan Kebudayaan). 4. M. Rizal Ismail (Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Kab. Pulau Morotai – jabatan baru Kadis Pertanian). 5. Ansar Daaly (jabatan lama Kabid pembinaan dan pengawasan kearsipan Dinas Kearsipan – jabatan baru Kadis Kepemudaan dan Olahraga).

BACA JUGA  Grebek Stunting, Wabup Halsel Sasar 2 Kecamatan 

Selanjutnya yang ke enam (6), Wa Jahria (jabatan lama Sekretaris Dinas PU dan Penataan ruang – jabatan baru Kadis Koperasi dan UKM). 7. Yunus Badar (jabatan lama pelaksana pada Dinas PU dan Penataan ruang – jabatan baru Kepala Pelaksana BPBD). 8. M. Ali Fataruba (jabatan lama Kabag Bina administrasi kewilayahan pada Biro Pemerintahan dan Otda – jabatan baru Karo Pemerintahan dan Otda). 9) Dihir Bajo (jabatan lama Kabag Kesejahteraan Sosial pada Biro Kesra – jabatan baru Karo Kesra). 10) Faisal Rumbia (jabatan lama Kabag Dokumentasi dan bantuan hukum pada Biro Hukum – jabatan baru Karo Hukum). 11) Jamalidun Wua (jabatan lama Kabag perlengkapan pada Biro Umum – jabatan baru Karo Umum). 12) Salmin Janidi (jabatan lama Asisten administrasi umum – jabatan baru Kaban Perencanaan Pembangunan daerah)

BACA JUGA  Hasil Asesmen Eselon II Kota Ternate Akan Diserahkan ke KASN

Dalam sambutannya Gubernur Maluku Utara, KH. Abddul Gani Kasuba, menegaskan, pelantikan yang dilakukan ini benar-benar dari hasil asesment yang objektif.

“Saya tegaskan, pelantikan ini adalah hasil asesment. Bukan kemauan saya, ataupun interfensi dari keluarga. Ada orang yang saya senang, tapi tidak lulus dari asesment, mau dibuat apa lagi kalau hasilnya seperti itu”, tegas AGK (begitu gubernur biasa disapa).

Selanjutnya Gubernur menghimbau kepada seluruh pimpinan OPD agar tetap fokus kerja.

“Kerja dengan jujur, disiplin dan selalu berikhtiar demi kemajuan Malut, dan selalu berpedoman pada visi misi Gubernur dan Wagub,” imbuhnya.

Sebelumnya, upacara pelantikan pejabat eselon II tersebut rencananya dilaksanakan di kantor gubernur, Sofifi, namun kemudian tempat pelaksanaannnya dipeindahkan ke kediaman gubernur di Ternate. (Jae)

Berita Terkait

Pansus DPRD Ungkap Kejanggalan Tata Kelola Keuangan Pemprov Malut
Disdik Ternate Pastikan Juni Nanti Semua Paket Pekerjaan Dilelang
Pengadaan Barang dan Jasa di Pemprov Terhambat Buntut SIPD Diblokir Kemendagri
Soal Akun SIPD Pemprov Malut Diblokir Kemendagri, DPRD Berbeda Pandangan
Curhat Pegawai Satpol PP Morotai, dari Kevakuman Pimpinan Hingga Nasib Honorer
Hasil Asesmen Kadis PUPR Morotai Sudah Keluar, Siapa yang Bakal Dilantik ?
TPP ASN Morotai Belum Dibayar, Ini Penjelasan Pj Bupati
Segera, 40 Pimpinan OPD Bakal Dievaluasi Plt Gubernur Malut
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 01:30 WIT

Aktivitas Gunung Gamalama Meningkat, Warga Diminta Waspada

Kamis, 18 April 2024 - 23:47 WIT

Pansus DPRD Ungkap Kejanggalan Tata Kelola Keuangan Pemprov Malut

Kamis, 18 April 2024 - 21:21 WIT

Mus Bersaudara Incar Gerindra di Pilbup Sula

Kamis, 18 April 2024 - 18:49 WIT

Disdik Ternate Pastikan Juni Nanti Semua Paket Pekerjaan Dilelang

Kamis, 18 April 2024 - 18:35 WIT

Mau Pilkada Tanpa Kecurangan, Jangan Luluskan Calon Adhoc Bermasalah

Kamis, 18 April 2024 - 16:16 WIT

Pemda Halsel Siapkan Ratusan Juta Untuk Keberangkatan CJH Musim Ini

Kamis, 18 April 2024 - 16:01 WIT

Pendaftaran Balon Dibuka, Darwis Gorontalo dan Mantan Bupati Sula Incar Gerindra

Kamis, 18 April 2024 - 15:56 WIT

Warga Ibukota Keluhkan Penanganan Sampah, Kepala DLH Halsel Sebut Kendalanya Ini

Berita Terbaru

Aktivitas gunung Gamalama Ternate

Headline

Aktivitas Gunung Gamalama Meningkat, Warga Diminta Waspada

Jumat, 19 Apr 2024 - 01:30 WIT

LO dari 6 Kandidat Balon Bupati dan Wakil Bupati saat mengambil formulir pendaftaran di Tim Penjaringan Partai Gerindra Kepulauan Sula.

Headline

Mus Bersaudara Incar Gerindra di Pilbup Sula

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:21 WIT

error: Konten diproteksi !!