Ternate, Maluku Utara – Menyambut aktivitas mudik Lebaran 1446 Hijriah tahun 2025, PT. Pelni Cabang Ternate mengimbau para penumpang untuk membeli tiket kapal melalui sistem pemesanan online guna menghindari praktik pungutan liar (pungli) dan calo.
PT. Pelni menyediakan berbagai pilihan untuk memesan tiket, termasuk melalui aplikasi Pelni Mobile, aplikasi Mobile Banking, serta di gerai-gerai seperti Indomaret dan Alfamidi yang tersebar di Kota Ternate.
Kepala Cabang PT. Pelni Ternate, M. Lutfi Israr menyatakan bahwa kebijakan digitalisasi ini bertujuan mempermudah masyarakat dan meningkatkan transparansi. “Kami sudah bekerja sama dengan beberapa bank besar, seperti BTN, BRI, BNI, Mandiri, dan Permata Bank. Selain melalui aplikasi Pelni Mobile atau website resmi Pelni, penumpang juga bisa memesan tiket menggunakan aplikasi mobile banking yang telah kami integrasikan,” ungkap Lutfi kepada Haliyora.id, Selasa (25/3/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya