Produk Inovasi dan UMKM Binaan PLN UIW MMU jadi Primadona di Ajang LIKE 2024

- Editor

Jumat, 25 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama Deputi Kementerian BUMN, GM Puslitbang, GM Pusdiklat, GM UIW MMU, GM UID Banten, dan Tim Pameran dari PLN UIW MMU

Foto bersama Deputi Kementerian BUMN, GM Puslitbang, GM Pusdiklat, GM UIW MMU, GM UID Banten, dan Tim Pameran dari PLN UIW MMU

PLN, 25 OKTOBER 2024 – PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) mengikuti ajang Learning, Innovation, Knowledge, and Exhibition (LIKE) 2024 di Jakarta International Expo Convention Centre dan Theatre.

LIKE 2024 yang mengusung tema “Innovation Sparks the Future-Transformation 2.0” ini berlangsung selama tiga hari, yakni 22 hingga 24 Oktober. Ajang ini digelar PT PLN (Persero) untuk mendorong inovasi di bidang energi listrik.

General Manager PLN UIW MMU, Awat Tuhuloula membeberkan, terdapat tiga inovasi yang ditampilkan timnya dalam ajang tahunan itu. Yakni, Pantai Lindungi, PLN-Easy, dan REWANG. Inovasi Pantau Lindungi sendiri telah Masuk tahap seleksi di tingkat Nasional. Di samping itu, PLN UIW MMU mengambil spesifik tema booth yang berfokus pada energi baru terbarukan dan keberlanjutan. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dari tampilan booth PLN UIW MMU, kami sangat menonjolkan energi baru terbarukan dan lingkungan. Saat berkunjung di booth kami, pengunjung menyaksikan panel surya, turbin angin, dan stasiun pengisian kendaraan listrik sebagai latar booth,” beber Awat.

Lanjutnya, ilustrasi itu sebagai penekanan komitmen PLN terhadap penggunaan sumber energi terbarukan. Dengan slogan “Energi Baru untuk Indonesia Maju” PLN UIW MMU ingin menunjukkan visi nya untuk memajukan Indonesia melalui praktik energi yang berkelanjutan.

BACA JUGA  Kecewa, Pedagang Barito SCBD "Serang" DPRD Halsel

Selain itu, terdapat ilustrasi pohon dan lantai berumput buatan maupun tanaman pot yang digantung dari langit-langit menciptakan suasana ramah lingkungan.

“Semua tampilan ini dibuat semenarik mungkin, sehingga menarik perhatian pengunjung dengan menampilkan produk-produk yang mendukung energi hijau dan keberlanjutan,” tutur Awat.

Lebih jauh Awat menjelaskan terkait inovasi yang diboyong PLN UIW MMU ke acara LIKE PLN 2024. Misalnya, PLN-Easy yang dirancang untuk meningkatkan keselamatan kerja dan mendukung Transformasi Moonshot 2.0 melalui synergy talenta PLN (HSSE, PLN-E, Icon Plus, dan APLN). 

“Dengan layanan ini, perusahaan lebih mudah mematuhi standar K3 dan lebih meningkatkan efisiensi operasional,” sebut Awat.

Sedangkan Pantai Lindungi juga dihadirkan sebagai solusi keselamatan berbasis artificial intelligence. Inovasi ini dirancang untuk diintegrasikan dengan device dan server eksisting, serta sistem manajemen keselamatan yang sudah ada.

“Sehingga memudahkan implementasi tanpa perlu berinvestasi besar pada infrastruktur baru,” lanjutnya.

BACA JUGA  Usman-Bassam Digelar Ompu Datuk Sapanggala Kesultanan Bacan

Tak hanya inovasi yang dipamerkan dalam ajang LIKE 2024 itu, produk UMKM binaan PLN juga mencuri perhatian pengunjung. Tampilan booth sangat diapresiasi para Board of Directors (BOD) hingga pengunjung dari puluhan unit PLN yang hadir dalam kegiatan tersebut.

“Banyak interaksi yang terjadi di booth kami ketika didatangi BOD dan pengunjung lainnya. Tim menjelaskan terkait tema yang diangkat, produk UMKM binaan Kami seperti jajanan Mama Bhabin dan Minyak Kayu Putih juga tak luput dari serbuan pengunjung,” kata Awat.

Selain itu, produk lokal seperti Kain Tenun, Batik, dompet maupun tas Tenun juga meramaikan booth PLN UIW MMU.

Salah seorang pengunjung booth PLN UIW MMU, mengaku mendapatkan insight baru saat berkunjung. 

“Ada hal baru yang Saya pelajari dengan berkunjung ke booth PLN UIW MMU. Inovasi nya luar biasa. Belum lagi pameran jajanan dan produk khas Maluku, semuanya enak,” aku Ibnu.

Adapun LIKE 2024 ini diikuti oleh 35 partisipan dengan ragam inovasi mereka. (PLN/Redaksi)

Berita Terkait

Songsong Hari Pahlawan, YBM PLN UIW MMU Gelar Panen Raya Sekaligus Salurkan Bantuan Bagi Peternak dan Petani di Ambon
Dukung Sektor Industri, PLN UIW MMU Sambungkan Listrik Berdaya 555.000 VA untuk CV Naraya Mitra Cemerlang
Rakor TKPK, Pj Sekda Malut : Pengentasan Kemiskinan Adalah Tugas Bersama Semua Pihak
Menelaah Prospek Ekonomi Malut Kedepan dan Hubungannya dengan Pilkada 2024 Menurut Mochtar Adam
Sambut Hari Pahlawan, PLN UP3 Tual Santuni Yatim Piatu dan Duafa
Respon Darurat Sampah di Kota Ternate, Komunitas Pandawaga Turun Gunung
Cuaca Buruk, PLN UIW MMU Pastikan Suplai BBM untuk Penyalaan Listri Sejumlah Daerah di Malut Dilakukan Akhir Pekan Ini
Punya Penghasilan Besar Sejak Dibina CSR Harita Nickel, Ini Kisah Mama Cahya Gagas UMKM di Kawasi
Berita ini 10 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 8 November 2024 - 15:59 WIT

Songsong Hari Pahlawan, YBM PLN UIW MMU Gelar Panen Raya Sekaligus Salurkan Bantuan Bagi Peternak dan Petani di Ambon

Jumat, 8 November 2024 - 14:56 WIT

Dukung Sektor Industri, PLN UIW MMU Sambungkan Listrik Berdaya 555.000 VA untuk CV Naraya Mitra Cemerlang

Rabu, 6 November 2024 - 23:38 WIT

Rakor TKPK, Pj Sekda Malut : Pengentasan Kemiskinan Adalah Tugas Bersama Semua Pihak

Rabu, 6 November 2024 - 21:40 WIT

Menelaah Prospek Ekonomi Malut Kedepan dan Hubungannya dengan Pilkada 2024 Menurut Mochtar Adam

Senin, 4 November 2024 - 15:06 WIT

Sambut Hari Pahlawan, PLN UP3 Tual Santuni Yatim Piatu dan Duafa

Berita Terbaru

Foto Ilustrasi

Headline

Malang Nasib ASN di Pulau Taliabu, 4 Tahun Puasa TPP

Jumat, 8 Nov 2024 - 20:41 WIT

Dari kanan, calon walikota Tikep Muhammad Sinen yang juga Ketua DPD PDIP Malut, Asrul Rasyid Ichsan, Cawagub Malut, Komaruddin Watubun, Ketua DPP PDIP, Husain Alting Sjah, Cagub Malut, dan  Kuntu Daud, anggota DPRD Malut dari Fraksi PDIP. Foto diambil usai Rakerdasus PDIP, di Ternate, Jumat (08/11/2024).

Headline

DPP PDIP ‘Warning’ Pj Kepala Daerah di Maluku Utara 

Jumat, 8 Nov 2024 - 18:41 WIT

error: Konten diproteksi !!