Bobong, Maluku Utara- Tak berkantor selama selama berbulan-bulan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pulau Taliabu, Supraydno ternyata berada di Qatar, salah satu negara di kawasan Timur Tengah.
Keberadaan Supraydno di negara yang pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022 ini tertangkap kamera melalui fitur reels milik salah satu akun Facebook berinisial AM pada Sabtu (23/3/2024).
Kendati viral di medsos, belum belum ada keterangan resmi dari Kantor Bupati Pulau Taliabu terkait agenda keluar negeri Kepala Dinas PUPR itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam unggahan tersebut Supraydno diketahui tengah berada di Khalifa International Tennis and Squash Complex Qatar. Dia mengenakan kaos oblong berwarna hitam.
Supraydno adalah salah satu Kepala Dinas di lingkup Pemerintah adaerah Kabupaten Pulau Taliabu yang juga selalu meninggalkan tugas dan berada diluar daerah dengan agenda yang tidak jelas.
Berdasarkan catatan awak media, sejak menjabat sebagai kepala Dinas PU-PR Taliabu, Supraydno lebih banyak berada diluar daerah dibanding berada di daerah.
Hobi jalan-jalan keluar daerah Kepala Dinas PUPR ini tak jauh berbeda dengan pimpinannya yaitu Bupati Aliong Mus. Keduanya selalu berada diluar daerah selama berminggu-minggu bahkan bulan-bulan. (RHM/Red)