Peringatan Dini Prakiraan Cuaca Wilayah Maluku Utara pada Selasa Besok, 26 Januari 2021

- Editor

Senin, 25 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ternate, Haliyora

Pada bulan ini, kondisi cuaca di seluruh Indonesia sangat ekstrim. Hujan deras disertai angin kencang dan petir sering terjadi di berbagai wilayah Indonesia termasuk Maluku Utara.

Kondisi cuaca tersebut dapat mengakibatkan bencana alam seperti kita saksikan pada minggu pertama hingga minggu keempat Januari 2021 ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

BMKG sebagai Badan yang berkompeten memantau dan memperkirakan cuaca, setiap saat menginformsikan prakiraan cuaca di wilayah tertentu agar masyarakat selalu waspada saat melakukan aktifitas.

BMKG Maluku Utara melalui situs resminya yakni bmkg.go.id menyebutkan, secara umum cuaca di Maluku Utara pada Selasa besok, (26/01/2021), yakni Jailolo akan terjadi hujan ringan pada pagi hari, hujan lebat pada siang hari dan cerah berawan pada malam hari, dan bakal terjadi hujan sedang pada dini hari.

Untuk Kota Labuha, cuaca berawan mulai pagi hingga malam hari, Maba cuaca cerah berawan pada pagi hari dan hujan ringan di siang dan malam harinya, dan berawan pada dini hari. Sementara cuaca di Morotai pada pagi hingga siang berawan dengan hujan intensitas sedang terjadi di malam hari, dan hujan ringan pada dini hari.

BACA JUGA  Polisi Tahan 3 Pelaku Rudapaksa Siswi SMP di Halsel, Kasusnya Naik ke Tahap Penyidikan

Selanjutnya wilayah Sanana berawan pada pagi dan malam hari, sedangkan siang harinya terjadi hujan ringan, dan pada dini hari berawan.

Sementara Kota Sofifi akan terjadi hujan lebat pada siang hari dan berawan pada pagi dan malam hari, serta akan terjadi hujan ringan pada dini hari.

Di Taliabu, cuaca berawan di pagi dan malam hari, sedangkan pada siang hari tejadi hujan ringan, dan berawan pada dini hari.

Untuk kondisi cuaca di Ternate hujan ringan pada pagi hari, hujan sedang di siang hari, dan hujan ringan pada malam hari serta hujan sedang pada dini hari.

BACA JUGA  Tambahan 9 Orang Positif Covid 19, Zona Ternate 'jadi'  Kuning

Sama dengan Ternate,  Tidore pun akan terjadi hujan ringan pada pagi hari, hujan sedang di siang hari, dan hujan ringan pada malam hari serta hujan sedang pada dini hari  

Untuk wilayah Tobelo diperkirakan terjadi hujan ringan pada pagi dan malam hari, hujan ringan pada dini hari, dan berawan pada siang hari. Sementara cuaca di Weda cerah berawan di pagi hari, hujan sedang di siang hari, dan hujan ringan di malam hari, serta berawan pada dini hari.

BMKG Maluku Utara melalui situs resminya pula memperingatkan bahwa hujan lebat disertai petir dan angin kencang pada siang, malam dan dini hari terjadi di wilayah Jailolo, Ternate, Tidore, Sofifi, Morotai, Galela Utara, Wasilei, Maba Utara dan Saketa pada Selasa (16/01/2021). (Red-1)

Berita Terkait

Sejumlah Pejabat Pemprov Malut Diisukan Angkat Kaki Pasca Pelantikan Sherly-Sarbin
Ini Besaran Zakat Fitrah, Mal dan Fidyah Tahun 2025 di Kota Ternate
Pohon Trembesi di Ternate Rawan Tumbang, DPRD Minta DLH Prioritaskan Laporan Warga
Kadis DLH Kota Ternate Optimis Problem Sampah Bakal Teratasi
Jabatan Berakhir Seiring Pelantikan Kada, Pj Gubernur dan Pj Sekprov Malut Bakal Tempati Posisi Ini
Penanganan Kasus Kredit Macet BPRS Diragukan, Kinerja Kejari Halsel Terkesan tak Jujur
Rem Blong, Pemotor di Ternate ‘Nyungsep’ ke Jurang Ngade
Ngeri! Seorang Pria di Halmahera Selatan Diterkam 2 Ekor Buaya, Begini Kondisinya
Berita ini 463 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:41 WIT

Sejumlah Pejabat Pemprov Malut Diisukan Angkat Kaki Pasca Pelantikan Sherly-Sarbin

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:32 WIT

Ini Besaran Zakat Fitrah, Mal dan Fidyah Tahun 2025 di Kota Ternate

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:19 WIT

Pohon Trembesi di Ternate Rawan Tumbang, DPRD Minta DLH Prioritaskan Laporan Warga

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:36 WIT

Kadis DLH Kota Ternate Optimis Problem Sampah Bakal Teratasi

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:30 WIT

Jabatan Berakhir Seiring Pelantikan Kada, Pj Gubernur dan Pj Sekprov Malut Bakal Tempati Posisi Ini

Berita Terbaru

Kepala DLH Kota Ternate, Muhammad Syafei

Headline

Kadis DLH Kota Ternate Optimis Problem Sampah Bakal Teratasi

Selasa, 11 Feb 2025 - 21:36 WIT

error: Konten diproteksi !!