Halsel, Maluku Utara- Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP), Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Karima Nasaruddin mengatakan pihaknya telah merancang sejumlah program unggulan untuk mendukung program 100 hari kerja bupati dan wakil bupati Halsel.
Diantaranya, program penanganan Covid-19 dengan melalukan vaksinasi kepada PNS dan staf DPM-PTSP yang sudah capai 80 persen, persiapan penilaian pelayanan publik oleh KPK, ombudsman dan Kemenpan RB (Bag organisasi), serta pembenahan administrasi perkantoran DPM-PTSP.
“Kami mendukung dan mensukseskan program 100 hari kerja yang dicanangkan bupati dan wakil bupati Halsel. Untuk program pencegahan penyebaran Virus Corona misalnya, kami telah melakukanv vaksinasi terhadap PNS dan staf DPM-PTSP yang hingga kini sudah capai 80 persen. Kami juga melakukan persiapan penilaian Pelayanan Publik oleh BPK, Obudsman, Kemenpan-RB serta Pembenahan Administrasi Perkantoran DPM-PTSP,” ungkap Karima, Senin (09/08/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara, untuk mendukung program Smart City, lanjut Karima, pada tahun 2022 DPM-PTSP merancang 5 program inovasi masuk dalam RPJMD tahun 2021-2026 yakni, Izin Mendirikan Bangunan (IMB) terintegrasi dengan online single subsmission (OSS), Serbu Pelayanan IMB Pendapatan Utama (SELIPU Smart) dengan rancangan lewat metode menjemput bola untuk genjot PAD, Sistem Informasi data investasi(Si Dia Smart), Sarana informasi berbasis elektronik pelayanan perizinan (SIBELA Smart) dan sistem informasi managemen pengawasan pengaduan perijinan (SIM WAS ADU), papar Karima.
“Jadi kami mendukung program 100 hari kerja bupati dan wakil buptai Halsel lewat sejumlah program yang telah kami lakukan,”pungkasnya. (Asbar-1***)