Labuha, Maluku Utara – Seorang pria bernama Tamrin Bada (37 tahun) asal Desa Sidopo di Halmahera Selatan, dilaporkan hilang sejak 5 Januari lalu.
Dari keterangan polisi yang diterima, Tamrin yang kesehariannya sebagai petani itu meninggalkan rumah pada Kamis, 26 Desember 2024, sekitar pukul 21.00 Wit. Saat itu, dia bersama rekannya bernama Riko Rosi dari Desa Nusababullah menghadiri perayaan Natal di Dusun Kayu Laka, Desa Yaba. Namun sampai saat ini Tamrin tak kunjung pulang.
Berita kehilangan ini dilaporkan pihak keluarga ke Polsek Bacan Barat dengan surat laporan keterangan orang hilang bernomor B/42/1/2025/Polres Halsel.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kasat Reskrim Polres Halmahera Selatan, Iptu Gian C. Jumario mengatakan, pihaknya sudah melakukan pencarian berdasarkan keterangan keluarga.
“Setelah pulang dari pesta itu lalu hilang sampai sekarang. Dilaporkan hilang dari tanggal 5 Januari kemarin, tapi sampai hari ini dari jajaran Polsek masih melakukan pencarian,” ungkap IIptu Gian C. Jumario, Selasa (21/01/2025).
Halaman : 1 2 Selanjutnya