Ternate, Maluku Utara – Harga rempah hasil perkebunan di Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara seperti pala biji, fuli pala, kopra, kelapa buah, dan kayu manis, terbilang masih stabil di minggu kedua Januari 2025.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Ternate melaporkan, setidaknya ada dua komoditi perkebunan yang mengalami kenaikan dan penurunan harga di pekan kedua awal tahun ini.
Staf Bidang Perdagangan, Disperindag Kota Ternate Ahmad Saleh mengatakan, data harga perkebunan yang dirampung ini di update setiap minggu. “Minggu ke tiga untuk harga memang ada yang naik dan ada yang masih tetap, dan itu masih bisa dikatakan normal. Untuk harga yang mengalami kenaikan yaitu cengkeh, sedangkan yang mengalami penurunan yaitu kakao,” kata Ahmad, Kamis (16/01/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Halaman : 1 2 Selanjutnya