Ternate, Maluku Utara – Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Ternate mencatat total pendaratan ikan sepanjang tahun 2025 mencapai 4.080 ton. Angka tersebut mengalami penurunan tipis dibandingkan capaian tahun 2024, namun masih memenuhi target yang telah ditetapkan.
Kepala PPN Ternate, Kamaruddin, mengatakan bahwa volume pendaratan ikan pada 2025 relatif stabil jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yang mencapai sekitar 4.100 ton. Jenis ikan yang paling dominan didaratkan di PPN Ternate antara lain cakalang, layang, dan tongkol.
“Pada tahun 2024 realisasi pendaratan ikan sekitar 4.100 ton. Sementara pada 2025 tercatat sekitar 4.080 ton. Capaian ini masih sesuai dengan target yang ditetapkan, yakni 4.000 ton,” ungkap Kamaruddin saat ditemui di kantor PPN Ternate, Selasa (27/1/2026).
Ia menjelaskan, penurunan volume pendaratan ikan salah satunya disebabkan oleh peralihan aktivitas sejumlah kapal perikanan ke Pelabuhan Dufa-Dufa. Saat ini, pelabuhan tersebut terpantau cukup aktif melayani pendaratan ikan.

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini!