Ternate, Maluku Utara – Malut United FC resmi mendatangkan tiga pemain asing untuk memperkuat daya dongkrak lini tengah dan depan di paruh kedua Liga 1 musim 2024-2025.
Ketiga rekrutan baru Malut United ini yaitu Jonathan Bustos, Sony Norde dan Junior Brandao. Ketiganya sudah menandatangani kontrak selama musim ini dengan opsi perpanjangan kontrak.
Meski begitu, skuad Laskar Kie Raha ini masih mengintai bek asing untuk menggantikan posisi Cassio Sheid yang sebelumnya telah mengakhiri kontraknya dengan Malut United FC.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Soal pemain baru, ada tiga yang sudah resmi bergabung dan bisa bermain di putaran kedua ini. Mereka adalah Bustos, Brandao dan Sony,” kata manajemen Malut United, Asgar Saleh, Senin (06/01/2025).
Menurutnya, ketiga pemain asing yang baru masuk ini menggantikan tiga pemain asing yang telah dilepas secara permanen. Mereka adalah Cassio Scheid, Victor Mansaray, dan Nagamatsu.
Manajemen Malut United juga tengah mengincar satu bek asing yang memiliki kemampuan kaki kiri untuk menggantikan posisi Cassio Scheid yang telah hengkang.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya