Halsel, Haliyora
Tenaga Kesehatan (Nakes) di Halmahera Selatan diminta siap-siap untuk divaksin. Pasalnya, Kamis (28/1/2021), sebanyak 3.520 dosis vaksin sinovac tiba.
Hal ini disampaikan kepala dinas kesehatan melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Hi. Latahan saat dikonformasi Haliyora via whatsApp Rabu (27/01/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Hi Latahan, yang divaksin pada tahap pertama ini adalah seluruh tenaga kesehatan di Halmahera Selatan. “Iya besok Vaksin itu tiba di Halsel,” tuturnya.
Sekedar diketahui bahwa jumlah dosis vaksin sinovac itu bakal dipriotaskan bagi tenaga kesehatan di tiga RSUD dan 32 puskesmas sebanyak 1.403 orang.
“Namun sesuai jumlah vaksin yang diterima besok, kemungkinan terdapat penambahan data orang yang bakal divaksin,” ujarnya. (Asbar-2)