Ternate, Maluku Utara – Provinsi Maluku Utara mengalami deflasi secara tahunan atau year on year (y-on-y) pada Januari 2025 sebesar 0,15 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 106,53.
Statistisi Ahli Madya BPS Provinsi Maluku Utara, Evida Karismawati mengatakan, deflasi di Kabupaten Halmahera Tengah 0,70 persen dengan IHK sebesar 106,93, dan di Kota Ternate deflasi 0,04 persen
dengan IHK sebesar 106,44.
“Deflasi y-on-y terjadi karena adanya penurunan harga yang ditunjukkan oleh turunnya indeks pada lima kelompok pengeluaran, seperti kelompok perumahan, transportasi, pakaian dan alas kaki, informasi, komunikasi dan jasa keuangan, serta kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya,” ungkap Evida dalam siarab pers di Kantor BPS Malut, Senin (3/2/2025).
Halaman : 1 2 Selanjutnya