Labuha, Maluku Utara – Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi UMKM (Disperindagkop) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) mencatat ada 332 koperasi yang tersebar di wilayah Halsel.
Dari 332 koperasi tersebut, hanya 72 koperasi yang dilaporkan masih aktif, sementara 260 lainnya dinyatakan tak lagi aktif menurut data tahun 2006.
Demikian disampaikan Kepala Bidang Disperindagkop Halsel Jabir M. Jafar, saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (15/01/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Yang aktif sekitar 72 koperasi atau 21 persen, dan macam-macam koperasinya, yang dominasi atau yang paling banyak koperasi nelayan, kemudian ada koperasi perkebunan yang tersebar di beberapa kecamatan,” ungkapnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya