Daruba, Maluku Utara- Tes berbasis Computer Assisted Test (CAT) PPPK di Kabupaten Pulau Morotai yang digelar di SMAN I (satu) Pulau Morotai, Rabu (22/11/2023), nyaris gagal dilaksanakan gegara listrik padam.
Tak adanya daya setrum membuat server menjadi terganggu. Akibatnya, tes harus terhenti hingga setengah jam.
Listrik padam sekitar pukul 08.50 Wit, ketika tes berbasis CAT tersebut sudah berjalan selama 30 menit lebih. Pihak panitia sudah berupaya mengatasinya dengan cara menyalakan genset, namun tidak ada genset di sekolah tersebut.
Kondisi itu membuat panitia panik mencari tahu apa yang membuat listrik padam tiba-tiba. Meski lampu padam, para peserta tetap bertahan di dalam ruangan sambil duduk-duduk di hadapan komputernya yang sedang mati.
Kendati tes harus terhenti sementara, para peserta tampak tak mempermasalahkannya. Mereka malah senang, sebab ada waktu untuk beristirahat.
“Jadi kalau lampu mati dia tidak terganggu di dorang punya waktu,” ucap Dian Angriani, salah satu Panitia Seleksi Daerah PPPK Pulau Morotai.
Halaman : 1 2 Selanjutnya