Kondisi fiskal daerah kita tidak sehat, makanya yang jadi pertanyaan adalah kenapa APBD dirancang defisit sebesar itu
Joko Ahadi (Ketua Komisi I DPRD Halbar)
Jailolo, Maluku Utara- Komisi I DPRD Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) rupanya tak habis pikir dengan proyeksi pemerintah kabupaten yang merancang defisit APBD tahun 2023 sebesar Rp 49 miliar.
Defisit anggaran yang diproyeksikan dalam dokumen KUA-PPAS Perubahan tahun 2023 ini menurut Komisi I terbilang tinggi. Lantaran itu, rapat pembahasan KUA-PPAS APBD 2023 diskorsing sementara oleh Komisi I, Selasa (22/8/2023).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam pembahasan KUA PPAS APBD tersebut DPRD bakal memanggil OPD untuk mengklarifikasi pengajuan perubahan KUA PPAS.
“Rancangan KUA-PPAS perubahan 2023 yang di sodorkan pemerintah daerah ke kita dan dibahas melalui tahapan komisi ini setelah itu baru dibahas di Banggar,” kata Ketua Komisi I DPRD Halbar, Joko Ahadi.
Halaman : 1 2 Selanjutnya