Saya tidak melihat, saya di ruangan dari tadi, jadi bagaimana mau lihat
M Tauhid Soleman (Wali Kota Ternate)
Ternate, Maluku Utara- Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman angkat bicara terkait aksi vandalisme yang terjadi di ruangan sekretaris Daerah Kota Ternate Jusuf Sunya yang dilakukan oleh oknum tak dikenal pada Senin malam tadi.
Walikota M. Tauhid Soleman yang diwawancarai Haliyora.id mengaku tidak mengetahui pasti kejadian itu karena ia berada di ruang kerjanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya tidak melihat, saya di ruangan dari tadi, jadi bagaimana mau lihat,” kata Tauhid Soleman begitu dikonfirmasi, Selasa (13/6/2023).
Walikota Tauhid justru mengatakan bahwa pergantian Sekda Kota Ternate harus melalui evaluasi. Olehnya itu, jika dilakukan pergantian, maka ada tim evaluasi yang akan mengevaluasi.
“Tim evaluasi kan ada, jadi nanti kita tunggu dari tim evaluasi saja. Evaluasi ini semua jabatan,” tandasnya.
Sebelumnya, aksi corat-coret dan palang pintu ruang kerja Sekretaris Kota Ternate dilakukan oleh oknum tak dikenal terjadi pada Senin (12/6/2023), malam tadi.
Buntut dari aksi ini menurut informasi yang diperoleh, diduga karena sejumlah kegaduhan di internal Pemkot Ternate yang timbul akibat ulah Sekretaris Kota Ternate, Yusuf Sunya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya