Aktifitas Nelayan Dipindahkan, Tugu Zero Point Halsel Siap Action

- Editor

Minggu, 22 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Empat pimpinan OPD menemui para nelayan di lokasi Proyek Pembangunan Tugu Zero Poin

Empat pimpinan OPD menemui para nelayan di lokasi Proyek Pembangunan Tugu Zero Poin

Halsel, Maluku Utara- Permintaan dan harapan para nelayan yang diharuskan memindahkan perahu mereka dari lokasi Proyek Pembangunan Tugu Zero Poin (Pantai Mongga) oleh Pemda Halsel akhirnya dikabulkan.

Itu setelah pada Sabtu kemarin (21/05/2022), empat pimpinan OPD menemui para nelayan untuk menegosiasikan perpindahan mereka ke tempat baru.

Pertemuan antara empat pimpinan OPD yakni Kadis Perkim Muksin Bendar, Kadishub Iksan Subur, Kepala DLH Syamsudin Abas, Satpol PP Steven Yoel serta Staf Khusus Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Yunus Nazar dengan para nelayan tersebut berbuah hasil.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Para nelayan bersedia dipindahkan ke lokasi tambatan perahu di desa Tuwokona, Kecamatan Bacan Selatan. Pindah ke lokasi tambatan perahu di Tuwokona itu pun atas permintaan para nelayan sendiri setelah dilakukan pendekatan secara persuasif oleh petinggi Pemda tersebut.

BACA JUGA  Golkar Instruksikan Seluruh Kader Menangkan Usman-Basam di Halsel

Seperti disampaikan kepala Disperkim Halsel, Muksin Bendar saat diwawancarai Haliyora di area proyek tugu zero point Sabtu, (21/05/2022), bahwa Pemda merespon permintaan nelayan (pemilik perahu) dengan turun melakukan pendekatan secara persuasif kepada mereka untuk bersedia dipindahkan.

“Alhamdulillah para nelayan bersedia pindah dari area proyek Tugu Zero Point. Bahkan nelayan sendiri yang memberikan masukan agar pindah ke tambatan perahu Desa Tuwokona,” terangnya.

Atas kesepakatan tersebut, pemilik perahu (nelayan) diminta untuk memindahkan perahunya pada hari itu juga (Sabtu kemarin, red).

BACA JUGA  Capaian Usman - Bassam di 100 Hari Kerja

“Kita minta mereka pindahkan perahunya hari ini juga (kemarin, red), karena Senin lusa (besok) alat berat sudah akan dimobilisir oleh kontraktor ke lokasi proyek,” ujar Muksin

Selain pekerjaan proyek tugu zero point, Muksin menambahkan, tahun ini (2022) ada dua paket proyek yang dikerjakan bersamaan dan ditargetkan rapung akhir 2022.

“Ada dua paket proyek yang kita kerjakan tahun ini (2022), yakni Proyek Pembangunan Tugu Zero Poin dan Papaloang Park. Kalau Papaloang Park sudah mulai action. Dua paket proyek itu kita targetkan Insya Allah diresmikan akhir tahun 2022,” pungkasnya. (Asbar-1)

Berita Terkait

Sejumlah Pejabat Pemprov Malut Diisukan Angkat Kaki Pasca Pelantikan Sherly-Sarbin
Ini Besaran Zakat Fitrah, Mal dan Fidyah Tahun 2025 di Kota Ternate
Pohon Trembesi di Ternate Rawan Tumbang, DPRD Minta DLH Prioritaskan Laporan Warga
Kadis DLH Kota Ternate Optimis Problem Sampah Bakal Teratasi
Jabatan Berakhir Seiring Pelantikan Kada, Pj Gubernur dan Pj Sekprov Malut Bakal Tempati Posisi Ini
Penanganan Kasus Kredit Macet BPRS Diragukan, Kinerja Kejari Halsel Terkesan tak Jujur
Rem Blong, Pemotor di Ternate ‘Nyungsep’ ke Jurang Ngade
Ngeri! Seorang Pria di Halmahera Selatan Diterkam 2 Ekor Buaya, Begini Kondisinya
Berita ini 471 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:41 WIT

Sejumlah Pejabat Pemprov Malut Diisukan Angkat Kaki Pasca Pelantikan Sherly-Sarbin

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:32 WIT

Ini Besaran Zakat Fitrah, Mal dan Fidyah Tahun 2025 di Kota Ternate

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:19 WIT

Pohon Trembesi di Ternate Rawan Tumbang, DPRD Minta DLH Prioritaskan Laporan Warga

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:36 WIT

Kadis DLH Kota Ternate Optimis Problem Sampah Bakal Teratasi

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:30 WIT

Jabatan Berakhir Seiring Pelantikan Kada, Pj Gubernur dan Pj Sekprov Malut Bakal Tempati Posisi Ini

Berita Terbaru

Kepala DLH Kota Ternate, Muhammad Syafei

Headline

Kadis DLH Kota Ternate Optimis Problem Sampah Bakal Teratasi

Selasa, 11 Feb 2025 - 21:36 WIT

error: Konten diproteksi !!