Ternate, Haliyora.com
Bukan hanya sosialisasi dan himbauan yang dilakukan Polda Malut dalam situasi mencekam akibat wabah virus corona. Aksi social dalam bentuk bantuan sembako pun dilakukan.
Seperti terlihat pada Rabu, (08/04), dimana sejumlah petugas kepolisian Polda Maluku Utara, sibuk membagikan masker dan paket sembako kepada masyarakat di sejumlah titik Kota Ternate.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bantuan sosial terhadap masyarakat tersebut berupa masker dan sejumlah paket sembako
Pantauan Haliyora.com, pada kegiatan tersebut, terlihat warga antusis menerima bantuan Polda.
Salah seorang anggota Binmas Polda yang tidak bersedia menyebut identitasnya mengatakan, ada 500 Paket sembako dibagikan kepada masyarakat Kota Ternate. Ia merinci, bahwa paket sembako itu berupa beras, gula, minyak goreng dan mi instan.
“Mudah-mudahan nanti kalau ada lagi akan kita bagikan, Semoga masyarakat bisa terbantu, terutama dalm kondisi ancaman virus corona saat ini”, imbuhnya. (Rico)